BREAKING NEWS

Bantuan Bagi Warga Terdampak Banjir Berdatangan ke Wilayah Karangligar Karawang


 Anggota Komisi IV DPRD Jawa Barat dari Fraksi Demokrat H. Jenal Aripin akan meminta Gubernur Dedi Mulyadi untuk membangunkan pula tempat pengungsian bagi warga Karangligar yang kerap diterjang banjir.


Hal itu diungkapkan Jenal saat kegiatan resesnya di Dusun Pangasinan, Desa Karangligar, Kecamatan Telukjambe Barat, Karawang, Jum'at sore, 7 Maret 2025. "Alokasi anggaran buat bangun rumah panggung seperti disampaikan pak Gubernur baru ada Rp 5 miliar," ujarnya.

Jika anggaran di APBD Jawa Barat itu belum mencukupi untuk bangun 1000 rumah panggung di dusun terdampak banjir Karangligar, menurutnya, lebih baik diarahkan dulu untuk membangun rumah pengungsian.
Foto kegiatan Reses anggota DPRD Jabar

Selain itu, fokus Pemprov Jabar bersama Pemkab Karawang, kata Jenal, mengawal BBWS guna merealisasikan solusi konkret agar banjir tidak terus terulang setiap tahun di wilayah desa ini, terutama di Dusun Pangasinan dan Kampek.

"Bukan berarti saya tidak setuju membangun 1000 rumah panggung bagi warga terdampak banjir Karangligar. Namun dengan posisi anggaran belum mencukupi, apalagi di tengah pemerintah sedang melakukan efisiensi, rumah pengungsi bisa jadi alternatif," ujar Jenal.

Ia juga berharap, rumah panggung lebih dulu diprioritaskan bagi keluarga tidak mampu. Apalagi paska banjir kali ini, seperti laporan dari warga yang ia terima, banyak rumah korban banjir yang jebol bahkan ada yang roboh.

Awalnya, Jenal memilih tempat reses di Kantor Desa Karangligar. Namun pada saat bersamaan di kantor tersebut banyak tamu dari kalangan dermawan yang mengirimkan bantuan ke korban banjir, akhirnya kegiatan reses dialihkan ke rumah warga kendati masih penuh lumpur bekas banjir.

Pada saat itu, Jenal juga memberikan bantuan sembako, termasuk uang buat beli sabun cuci atau alat pembersih rumah ke warga di dusun ini yang sempat terisolir selama banjir berlangsung. ()

Berita Terbaru
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image